Kamis, 05 September 2013

JODOH ITU RAHASIA ALLOH SWT

Kalau memang sudah jodoh tak akan kemana-mana...

walaupun Sang Pujaan Hati sempat meinkah dengan orang lain tapi pada akhirnya bertemu dan berjodoh dalam sebuah perkawinan juga.

"Tiada setiap lirikan mata yang terlepas dari penglihatanNYA, Tiada setiap desiran hati yang luput dari pendengaranNYA . Tiada bersatu kedua insan kecuali ALLOH yang menautkan hati keduanya. Tiada satu makhluk pun yang mampu menolak atas takdir yang diterimanya. Demikianlah Maha Kuasa ALLOH yang menggerakan setiap takdir bagi makhlukNYA sesuai dengan kehendakNYA." Wallahu A'lam Bishawab

Jodoh itu tak akan pergi kemana-mana dan Jodoh tak akan tertukar. Semua telah diatur olehNYA, hanya menunggu waktu. 

Cinta yang didasari hati yang didampingi ketulusan untuk seseorang jangan dianggap suatu yang sia-sia jika Tak Bisa Memiliki Cinta yang engkau cintai. Karena sejauh apapun mengejar cinta itu, kalau dia bukan jodoh kita pasti tidak akan bersatu dalam sebuah pernikahan .Tetapi jika itu jodoh, berdiam diripun tanpa putus asa engkau akan dipertemukanNYA.

Jadi kita jangan terlalu khawatir kalau jodoh belum datang kepada kita. Percayalah bahwa ALLOH akan memberikan jodoh yang terbaik bagi kita selama kita tetap berusaha , berprasangka baik terhadapNYA dan jangan bosan-bosan meminta kepadaNYA, karena DIA lah yang menggariskan Hidup, Mati, Jodoh dan Rejeki hambaNYA. Karena hakikat jodoh adalah cerminan diri kita.

 Karena sesuai dengan janji Alloh dalam (QS. An-nur : 26) " Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki yang keji dan aki-laki yang keji adalah untuk wanita-wanita yang keji (pula). Dan wanita-wanita yang baik adalah untuk laki-laki yang baik dan laki-laki yang baik adalah untuk wanita-wanita yang baik (pula). Mereka (yang dituduh) itu bersih dari apa yang dituduhkan oleh mereka (yang menuduh itu). Bagi mereka ampunan yang rizki yang mulia (surga)." 

Tunggu edisi-edisi lainnya yah,,, SEMOGA BERMANFAAT :) 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar